GEMERLAP TAMASYA INTAN 2015

Bank BPR Garut News (31/12/2015). Bank BPR Garut menyelenggarakan acara Gemerlap Tamasya Intan bertempat di pada hari Kamis tanggal 12 November 2015. Acara Gemerlap Tamasya Intan  ini merupakan salah satu bentuk apresiasi dari Bank BPR Garut kepada para nasabah khususnya nasabah penabung Tamasya Intan di seluruh Kantor Cabang BPR Garut.

Pada acara Penarikan Undian Gemerlap Tamasya Intan, Bank BPR Garut menyediakan Hadiah Utama berupa 10 Unit Sepeda Motor dan Grandprize berupa 1 Unit Mobil Avanza Type G. Sedangkan untuk penarikan hadiah langsung, Bank BPR Garut menyediakan hadiah berupa berbagai macam alat elektronik yang ditukarkan berdasarkan poin yang telah dikumpulkan oleh para nasabah.

Dalam perhelatan acara Gemerlap Tamasya Intan yang diselenggarakan oleh Bank BPR Garut ini, Bupati Garut, H. Rudi Gunawan, S.H, M.H, M.P berkesempatan memberikan sambutan sekaligus membuka acara Gemerlap Tamasya Intan. Penarikan undian diawali dengan penarikan hadiah utama 10 unit sepeda motor oleh perwakilan skpd, perwakilan unsur muspida dan nasabah yang terpilih , kemudian dilanjutkan dengan penarikan Grandprize berupa 1 unit Mobil Avanza Type G oleh Bupati Garut.

Selain melakukan pengundian hadiah, dalam acara Gemerlap Tamasya Intan, Bank BPR Garut memberikan santunan kepada anak yatim berupa peralatan dan kelengkapan sekolah. Penyerahan santunan dilakukan oleh Wakil Bupati Garut, Dr. H. Helmi Budiman beserta jajaran Direksi Bank BPR Garut. (Tim News Bank BPR Garut).

About The Author

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Related Posts