
Bank BPR Garut News (26/02/2014). Bank BPR Garut menyelenggarakan Rapat Umum Pemegang Saham (RUPS) bertempat di Ruang Rapat Kantor Pusat Bank BPR Garut, Jl A. Yani No 218, pada hari Rabu tanggal 26 Februari 2014. Hadir dalam RUPS itu, Bupati Garut, H. Rudi Gunawan, SH, MH, MP selaku representasi Pemerintah Kabupaten Garut sebagai pemegang saham tunggal Bank BPR Garut, Ir Sutarman dan Drs Jumiyat Rimaja selaku Ketua dan Anggota Dewan Pengawas, Direktur Utama H Saepul Holik, Direktur Operasional H. Tommy I Gunawan dan Hj Netti Susanti Direktur Umum serta turut hadir pula jajaran pejabat eksektif Bank BPR Garut.
Bahasan utama dalam RUPS tersebut mengenai program kerja dan proyeksi kinerja keuangan Bank BPR Garut untuk tahun anggaran 2014 yang dituangkan dalam Rencana Kerja dan Anggaran Tahunan (RKAT) Tahun 2014. Ir. Sutaman selaku Ketua Dewan Pengawas mengungkapkan dihadapan Bupati Garut, Bank BPR Garut meletakkan target volume usaha pada tahun anggaran 2014 sebesar Rp 173,8 Milyar mengalami peningkatan sebesar Rp 15,7 Milyar atau naik sebesar 9,96% jika dibandingkan dengan realisasi volume asset pada tahun buku 2013 lalu yang hanya sebesar Rp 161 Milyar dan dari target volume asset itu, Bank BPR Garut memproyeksikan dapat terserap oleh masyarakat dalam bentuk kredit terutama sector UMKM sebesar Rp 142 Milyar naik sebesar Rp 19 Milyar atau 16,18% dibandingkan dengan realisasi pencapaian kredit pada tahun buku 2013 yang mencapai Rp 122,5 Milyar. Sedangkan sumber dana yang merupakan daya dorong pertumbuhan asset pada RKAT Tahun 2014, dipasang target untuk tabungan naik sebesar Rp 7 Milyar atau naik 17,85% menjadi sebesar Rp 47,2 Milyar. Sementara itu untuk deposito diproyeksikan mengalami peningkatan sebesar Rp 4,2 Milyar atau naik 15,95% menjadi sebesar Rp 30,8 Milyar.

Dalam arahannya Bupati Garut mengatakan, Bank BPR Garut harus senantiasa mempertahankan dan meningkatkan trust (kepercayaan) masyarakat agar Bank BPR Garut tetap dapat eksis dan menjadi lembaga keuangan bank yang membanggakan baik bagi Pemerintah Garut selaku pemiliknya maupun masyarakat Garut. Kepada jajaran pengurus, Bupati Garut menekankan agar pada tahun anggaran 2014, Direksi dapat mempertahankan dan meningkatkan kinerja pengelolaan Bank BPR Garut yang dilakukan secara profesional.

Diakhir acara, Bupati Garut memberikan persetujuan dan pengesahan untuk seluruh Rencana Kerja dan Anggaran Tahunan (RKAT) Bank BPR Garut untuk tahun anggaran 2014, dengan membubuhkan tanda tangan dalam lembar Berita Acara Rapat Umum Pemegang Saham (RUPS).